Tutorial Sensor Ultrasonik (sederhana) menggunakan arduino

FAElectronics
0
Pertama tama admin ucapkan terimakasih karena anda sudah mampir ke blog ini. Postingan kali ini admin akan membahas Sensor ultrasonik. Mungkin yang belum tau bisa langsung masuk ke materi di bawah ini.

Pengertian
1. Sensor Ultrasonik
Gelombang ultrasonik adalah gelombang dengan besar frekuensi diatas frekuensi
gelombang suara yaitu lebih dari 20 KHz. Seperti telah disebutkan bahwa sensor
ultrasonik terdiri dari rangkaian pemancar ultrasonik yang disebut transmitter dan
rangkaian penerima ultrasonik yang disebut receiver. Sinyal ultrasonik yang
dibangkitkan akan dipancarkan dari transmitter ultrasonik. Ketika sinyal mengenai
benda penghalang, maka sinyal ini dipantulkan, dan diterima oleh receiver ultrasonik.
Sinyal yang diterima oleh rangkaian receiver dikirimkan ke rangkaian mikrokontroler
untuk selanjutnya diolah untuk menghitung jarak terhadap benda di depannya (bidang
pantul).

Gambar asli sensor ultrasonik.
Selanjutnya admin akan membagikan sketch program ultrasonik. Untuk mendownload nya bisa klik disini

Code:

#define trigPin 2 //pin trig pada ultrasonik terhubung dengan pin 2 arduino
#define echoPin 3 //pin echo pada ultrasonik terhubung dengan pin 3 arduino
#define led 4 //pin led terhubung dengan pin 4 pada arduino
void setup()
{ Serial.begin (9600);
pinMode(trigPin, OUTPUT);
pinMode(echoPin, INPUT);
pinMode(led, OUTPUT);
}
void loop()
{ long duration, distance;
digitalWrite(trigPin, LOW);
delayMicroseconds(2);
digitalWrite(trigPin, HIGH);
delayMicroseconds(10);
digitalWrite(trigPin, LOW);
duration = pulseIn(echoPin, HIGH);
distance = (duration/2) / 29.1;
if (distance < 10) //jarak kurang dari 10
{
digitalWrite(led,HIGH); //menyalakan led kedip 1 detik
delay(1000);
digitalWrite(led,LOW);
delay(1000);
}
else {
digitalWrite(led,LOW); //led off
}
}

Sekian postingan admin kali ini. terimakasih sobat. Jika ada yang ingin ditanyakan bisa tinggalkan di komentar.

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)